Sunday, January 27, 2008

Otomatis Romantis...

Tak tahu harus kemana saat cuti, akhirnya saya putuskan untuk mengikuti ajakan teman baru saya, untuk menonton di bioskop. Awalnya sih, saya penasaran dan ingin sekali menonton Perempuan Punya Cerita. Tapi ya sud, ternyata saya kalah voting. Jadilah film Otomatis Romantis yang dibintangi Tora Sudiro itu, jadi tontonan kami di sabtu sore.

Saya bersama Teh Rina, teman saya akhirnya memutuskan untuk menghabiskan waktu, menunggu waktu tayang film itu di kafe pisa. Yamm makan es krim. Di sela-sela itu kami juga mengobrol ngalor ngidul. Kami berdua wanita dewasa dan belum menikah. Ya gak bisa disalahin kan, kalo tema obrolannya seputar kehidupan kami.

Saya sebentar lagi berusia 29, dan teman saya itu sudah diatas 30. kami membicarakan segala sesuat yang terjadi disekitar kami. mulai dari teman2 akrab yang satu persatu menghilang karena punya kehidupan sendiri, sampai reaksi orang tua dengan status kami itu.

Tapi yang mengagetkan siapa yang sangka, saya yang sebelumnya tak tahu menahu tentang isi film Otomatis Romantis, terbahak bahak bahkan tertohok-tohok.

ya.. tak menyangka, yang barusan kami obrolkan tadi, ternyata menjadi scene2 dan adegan di film itu. walah... kok bisa sama yak???

No comments: